Pasca-dilantik baru-baru ini, Pengcab Percasi Kota Medan diketuai Sonny Firdaus Panjaitan SH, langsung menyusun program pembinaan dengan menggelar beberapa kompetisi.
Ada beberapa event yang siap digelar dengan tujuan menciptakan pecatur andal yang dapat dibanggakan bagi Kota Medan dan Sumut saat berlaga di ajang nasional bahkan internasional.
Beberapa event yang bakal segera digelar, antara lain Adhyaksa Cup (Kejati Sumut) 2012 pada pertengahan Juli mendatang. Kejuaraan ini memprioritaskan pelajar kategori junior A dengan tingkatan usia 0-14 tahun. Untuk junior B tingkatan usia 14-20 tahun akan ditambah dengan catur eksekutif diikuti instansi pemerintah, BUMN, BUMD, dan pihak swasta.
Setelah Adhyaksa Cup, digelar Wali Kota Medan Cup 2012. Event ini nantinya dibuat berskala nasional dengan tujuan menghasilkan norma MP dan MN.
"Event Wali Kota Cup ini sekaligus melihat perkembangan catur secara nasional dan melihat level kemampuan pecatur Kota Medan dan Sumut saat ini," ujar Sonny Firdaus didampingi Sekum Percasi Medan, H Syaharuddin Noor MN, baru-baru ini.
Selain itu, 21 Kecamatan di Kota Medan juga tak lama lagi bakal heboh. Pasalnya pada pertengahan bulan Juni nanti, setiap kecamatan akan membentuk wadah atau klub yang nantinya bergantian menjadi tuan rumah menggelar turnamen catur memperebutkan trofi Yayasan DR Syahrir yang bekerja sama dengan Pengcab Percasi Medan.
"Karena padatnya jadwal, maka Wali Kota Cup 2012 pelaksanaanya diundur menjadi Oktober mendatang. Sebab kalau dilaksanakan semuanya, saya rasa tak mungkin dapat terlaksana, mengingat tak lama lagi umat muslim akan menjalankan ibadah puasa. Kita juga akan fokus pada PON 2012 mendatang," pungkasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar