Sabtu, 31 Agustus 2013

Akademi Catur Pertama Ada di Palembang

Akademi Catur Pertama Ada di Palembang
TEMPO/Aditia Noviansyah

Pengurus pusat persatuan catur seluruh Indonesia (PP Percasi) memastikan Akademi catur Sumatera Selatan di Palembang merupakan satu-satunya tempat pembibitan atlet yang komprehensif.

Di tempat ini para siswa akan mendapatkan pendidikan catur dengan kurikulum internasional sebagaimana yang diterapkan di Rusia dan Italia. Para siswa masih dapat mengikuti sekolah formal dengan mendatang guru ke asrama."Ini akademi percontohan dan satu-satu yang ada di Indonesia karena yang ada selama ini baru sekolah catur," kata Irwansyah Sinuraya, Rabu, 28 Agustus 2013.

Ditemui seusai mendampingi Gubernur Alex Noerdin meresmikan akademi catur Sumatera selatan di Palembang, ketua Bidang pertandingan PP Percasi ini menjelaskan pihaknya sangat mengapresiasi kerja keras dari pengurus Pengprov Sumsel dalam mewujudkan pilot project pembinaan atlet catur profesional. Karena selama ini menurut Irwansyah, sekolah catur belum dikelola secara maksimal sehingga regenerasi pecatur berjalan lamban.

Dia menegaskan terdapat perbedaan yang mencolok antara Akademi Catur dan sekolah catur. Sekolah catur menurut Irwansyah dapat menampung siapapun yang berminat sementara itu Akademi catur hanya menampung perserta melalui seleksi ketat seperti tes IQ. "Ketua umum (Hasyim Djojohadikusumo) sudah menjanjikan kirim pelatih dari luar untuk kembangkan akademi ini."

Ketua Pengurus provinsi Percasi Sumsel Badrullah Daud Kohar menjelaskan pada tahap awal, akademi catur Sumsel mendidik 40 pecatur mudah. Mereka terdiri atas 20 laki-laki dan 20 perempuan. Peserta didik akan mendapatkan ilmu sesuai dengan kurikulum yang dikembanglkan di Rusia dan Italia. "Mereka usia SD- SMP yang kami didik secara home scholing," kata Badrullah Daud Kohar.

Ke 40 peserta didik yang berasal dari kabupaten dan kota Sumsel ini akan menempuh pendidikan hingga 3 tahun dengan sistem degradasi dan seleksi yang ketat. Seluruh biaya pendidikan formal dan non formal, asrama dan keperluan lainnya ditanggung oleh Pemprov Sumsel. "Setiap tiga bulan akan ada evaluasi. Jika dalam setahun tidak ada kemajuan maka akan digantikan oleh siswa lainnya," ujar Badrullah Daud Kohar.

Gedung Akademi catur Sumsel terletak di Jalan Seduduk Putih, Palembang. Dilahan seluas hampir satu hektar tersebut sudah berdiri bangunan berupa ruang pertemuan dan pertandingan, ruang belajar, ruang laboratorium, ruang makan, ruang ibadah dan asrama bagi seluruh siswa. Setiap 3-4 orang siswa menempati kamar berukuran sekitar 5x5M. Setiap ruangan disediakan tempat tidur bertingkat, pendingin ruangan dan kamar mandi.

Masih menurut Badrullah Daud Kohar, pendirian Akademi Catur Sumsel merupakan ide dari Gubernur Alex Noerdin. Sebagai target awal, menurut Badrullah para siswa dapat menjadi juara umum dalam ajang pekan olahraga wilayah Sumatera di Kepulauan Bangka Belitung tahun depan. "5 tahun lagi target kami akan menelurkan grand master."

Audiali, 11 tahun, siswi SMP di Palembang ini merupakan salah satu dari 40 siswa akademi catur Sumsel. Menurut Audi dia berhasil menjadi salah seorang siswa setelah berhasil mengalahkan puluhan kandidat lainya. Panitia seleksi menurut Audi mengukur kemampuan IQ dan daya ingat setiap calon siswa. "Minimal harus memiliki IQ 130 dan daya ingat diatas 80 persen."

Sumber : (http://www.tempo.co/)
PARLIZA HENDRAWAN
 

Jumat, 30 Agustus 2013

KEUNGGULAN POSISI DIPERLUKAN AGAR SUATU SERANGAN DAPAT BERHASIL

Master Fide Kifli Tunasly
Steinitz rule di catur terdiri dari beberapa hukum yang disusun oleh juara dunia pertama GM Wilhem Steinitz, kita telah membicarakan hukum tentang tempo pada kesempatan lalu. Satu lagi hukum Steinitz yang pada umumnya berlaku di midle game mengatakan : " keunggulan posisi diperlukan agar suatu serangan dapat berhasil." Oleh karena itu sangat penting dipahami bahwa tidak ada gunanya mencoba menyerang dalam posisi lebih buruk dari lawan, serangan akan gagal dan pertahanan pun terabaikan, mungkin ini seperti petinju yang memukul ketika tidak sedang berada pada sikap berdiri yang baik, pukulannya tidak akan berasa sakit. Pada keadaan seimbang atau posisi buruk seharusnya yang dilakukan adalah memperbaiki posisi dengan menerapkan pertahanan aktif. Prinsip bahwa menyerang adalah pertahanan terbaik, berlaku di catur sebelum kita mendapatkan serangan, catur adalah permainan pandai, beradu pukul dan mengajak sama-sama mati hanya dianut oleh para amatiran.

Sebaliknya jika salah satu pihak telah berhasil mencapai keunggulan, maka pihak yang unggul tersebut haruslah sangat hati-hati menjaga keunggulannya, terutama sekali jangan melakukan "finishing" terburu-buru, karena finishing yang tidak akurat justru akan melepaskan lawan dari tekanan. Namun perlu juga diperhatikan bahwa finishing yang terlalu lambat juga tidak tepat karena memberi kesempatan lawan mengkonsolidasikan buahnya.Pecatur-pecatur terlatih dan berpengalaman akan dengan sendirinya memiliki naluri untuk menentukan saat dan posisi yang tepat untuk melakukan finishing. Pecatur harus terus-menerus melatih naluri dan perhitungannya.

Keadaan seperti ini terjadi juga dalam hidup, pada saat-saat tertentu kita mengalami godaan-godaan untuk bertindak terburu-buru dan ugal-ugalan. Saya bahkan sering mengalami sendiri pada bisnis saya, ambisi untuk cepat maju terkadang membuat kita melakukan ekspansi keliru dan berakibat kerugian. Hampir semua dari kita pasti pernah mengambil suatu keputusan pada "timing" yang kurang tepat lalu berakibat fatal. Ada juga yang terjebak pada zona aman, dan membiarkan kesempatan demi kesempatan berlalu begitu saja. 
Tentu saja setiap kesalahan keputusan dalam hidup adalah alamiah saja, bukanlah hal yang pantas menenggelamkan sebab setiap blunder sebaiknya hanya kita anggap sebagai pembayaran " uang sekolah" dalam berbagai bentuk.
Reward and punishment berlaku mutlak disemua lini kehidupan ini.

Saya selalu percaya bahwa para pecatur bukanlah pelajar yang bersekolah terus dan tidak pernah naik kelas, Pecatur pasti bukan orang buta yang kehilangan tongkatnya berkali-kali, apalagi keledai yang terantuk dibatu yang sama.

229
Naluri di catur dan didalam hidup sebenarnya sama saja. Ilmu catur dan ilmu hidup sama-sama terdiri dari dua bagian. Separuhnya yaitu teori-teori dan pengetahuan adalah bagian yang harus dipelajari, sedangkan bagian lainnya berupa akurasi langkah dan pengambilan keputusan adalah bagian yang mesti dilatih. Catur dan hidup sama-sama mensyaratkan presisi.

Senin, 26 Agustus 2013

PECATUR PINGGIRAN, MENJADI JUARA DUNIA CATUR !!!

Add caption
Gang-gang becek dan gelap, kamar penuh sesak di daerah kumuh Katwe di ibu kota Uganda tampak seperti tempat yang tidak ingin Anda kunjungi untuk bermain catur. Tapi ini adalah tempat salah satu calon juara catur dunia, Phiona Mutesi (16), bermain catur untuk pertama kali.

Mutesi muda baru berusia 9 tahun pada saat itu, putus dari sekolah bagi tunawisma, kemudian menjajakan jagung di jalan. Ayahnya meninggal dan keluarganya diusir dari rumah.

Dia mendengar tentang kegiatan amal berbasis agama yang dilakukan oleh orang-orang Barat. Anak-anak kumuh dibimbing dan diberikan makanan di dekat gang rumahnya. Mereka juga diajari beberapa permainan aneh yang disebut catur.

"Aku lapar," kata Mutesi, "Aku belum pernah mendengar tentang catur, dan aku tak pernah melihatnya. Jadi... Aku berpikir, 'Mungkin aku juga bisa pergi ke sana untuk belajar catur dan mendapatkan secangkir bubur.'"

Gadis muda itu mengenang kunjungan pertamanya itu, "Saya sangat kotor... Mereka tidak menerima saya bahkan hanya untuk menyentuh bidak catur."

Akhirnya, seseorang di organisasi yang merupakan sebuah kelompok yang berbasis di AS bernama Sports Outreach, menugaskan seorang anak berusia lima tahun untuk mengajari Mutesi permainan catur, membuatnya berada di jalan yang pada akhirnya akan mengubah hidup dan pandangannya, serta membawanya bersaing di pertandingan internasional.

Tanda-tanda awal bahwa ia mungkin anak ajaib muncul ketika ia mulai mengalahkan anak laki-laki dalam catur. Di Uganda, catur dianggap terlalu sulit untuk anak perempuan. Tapi Mutesi memutarbalikkan anggapan itu.

Anak laki-laki tidak ingin bermain dengan para gadis, "karena gadis itu tidak pandai," kata kakak laki-lakinya, Brian Mugabi. "Tapi sekarang saya pikir dia lebih pandai dari saya."

Keberhasilan Mutesi telah menantang harapan para gadis di Katwe, yang sering menganggap diri mereka sebagai intelektual rendahan. Mereka yang sering pergi ke sekolah selalu putus di tengah jalan, dan banyak yang akhirnya hamil saat mereka masih di pertengahan remaja.

"Saya pikir kami tidak bisa bermain catur, karena saya pikir hanya anak laki-laki yang bisa bermain", kata Stellah Babirye (13), yang mulai bermain catur pada saat yang sama dengan Phiona. "Tapi akhirnya saya menyadari bahwa kita perempuan, juga memiliki kesempatan."

Tidak diunggulkan namun luar biasa
Sebagai anak-anak, sebelum belajar permainan, Mutesi sangat mudah marah, dan sering melemparkan batu ke orang-orang ketika amarahnya berkobar. Permainan caturnya juga memiliki gaya agresif pada awalnya.

Namun keagresifannya berubah. Pada usia 14 tahun ia memenuhi syarat untuk mewakili Uganda di World Chess Olympiad. Bahkan tanpa pelatihan formal, dia membuktikan bahwa ia cukup untuk melakukan perjalanan ke Rusia untuk bertanding. Dia dianggap sebagai pemain wanita terbaik di Uganda, dan tahun lalu menjadi wanita pertama Uganda yang memasuki turnamen pria dan menang.

Mutesi adalah "orang yang tidak diunggulkan namun luar biasa" dalam dunia catur, seperti yang dijelaskan oleh penulis olahraga Tim Crothers, yang bertemu Mutesi pada 2009 dan menulis sebuah buku tentangnya, “The Queen of Katwe”, yang terbit Oktober lalu. Disney berencana membuat film tentang dirinya. Cek bank pertama dari Hollywood baru-baru ini membantu keluarga Mutesi untuk membeli sebidang tanah.

"Dia sama sekali tidak menduga berhasil dalam permainan ini... Dia seharusnya tidak pernah menemukan catur, dan ketika ia menemukannya, dia tidak ada tandingannya."

Di Afrika Tengah, catur adalah "olahraga orang kaya," lanjut Crothers. "Catur dianggap sebagai olahraga bagi kaum intelektual, dan tentu saja catur tidak dianggap sebagai olahraga Uganda."

Si cerdas dari jalanan
Robert Katende, yang menjalankan program catur di Katwe, tidak mengira bakat catur Mutesi akan begitu mencengangkan. Dia memiliki teori beberapa aspek dasar yang ditemukan dalam catur, seperti kebutuhan memerhatikan gerakan untuk bertahan dan menang, berkaitan dengan banyaknya pengalaman anak-anak dari daerah kumuh.

"Saya sangat percaya bahwa setelah melewati semua fase kanak-kanak, mereka mencari tahu bagaimana untuk bertahan hidup setiap hari, mereka dengan mudah mengidentifikasi diri mereka dengan catur," kata Katende. "Mereka harus menghadapi tantangan, menyusun gerakan, berpikir apa yang akan menjadi langkah berikutnya, apa yang akan terjadi setelah itu. Saya pikir entah bagaimana hal itu membuat mereka memahami lebih baik. "

Mutesi belajar gerakannya tanpa apa pun selain sebuah papan kotor dan majalah catur dari tahun 1970-an. Dia tidak pernah memiliki materi pelatihan, atau belajar gerakan pembuka dan kombinasi yang akrab bagi sebagian besar pemain yang ia temui di turnamen internasional.

"Buat mereka, mereka tidak memiliki teori, dan mereka bermain dengan apa yang mereka ketahui," kata Mutesi. "Saya, saya datang dan melihat papan, dan mencari langkah terbaik."

Tahun lalu ia mendapat gelar "kandidat master." Meskipun itu adalah peringkat terendah dalam hirarki Federasi Catur Dunia, namun gelar itu adalah liga yang lebih baik daripada kebanyakan amatir.

Mutesi berbicara bahwa ia ingin mendapatkan gelar "grandmaster," tapi Crothers mengatakan bahwa meskipun ia telah "menemukan cara untuk bermain dengan hampir sepenuhnya mengandalkan naluri," dia akan membutuhkan lebih banyak pelatihan teori dan konseptual yang ketat untuk membuatnya masuk dalam jajaran kompetitif di tingkat atas.

Namun persiapan informal seperti itu juga bisa membuat anak-anak yang bermain catur di Katwe menjadi lawan yang lebih tangguh, ujar Katende.

Kisah ini juga akan diangkat dalam sebuah film yang di buat oleh Disney

Sumber : http://id.berita.yahoo.com

World Cup 2013 : Semifinal



Pecatur Uni Soviet (Rusia) masih mendominasi World Cup Tromso 2013. Empat pecatur itu memastikan diri mereka untuk berlaga diputaran Semifinal World Cup 2013, di antaranya : 1. Tomashevsky, Ev. 2. Vachier-Lagrave, M 3. Kramnik, Vladimir 4. Andreikin, Dmitry


Vachier-Lagrave saat mengalahkan Caruana (Italy)


Andreikin saat mengalahkan Peter Svidler (Rusia)




Kramnik saat mengalahkan Anton Korobov




Tomashevsky saat mengalahkan Gata Kamsky (Amerika Serikat)

Foto : (By Chessbase)

Bocah Terlalu Aktif, Sulit Konsentrasi? Coba Kenalkan Catur.





aat pelatih catur tersohor asal Inggris Charles Wood memasuki ruang kelas di pusat kota Bradford, Inggris, ia telah menyiapkan diri untuk pertempuran. "Saya bertanya pada anak-anak, "Menurut kalian apakah catur itu?'," tutur Charles. Inilah jawaban yang paling sering ia dapatkan, "Permainan membosankan", atau 'Itu permainan hanya untuk para ahli'.

Tak lama setelah mendengar seluruh jawaban, segera Charles berkata, "Bukan. Ini adalah perang."Ia pun menjelaskan benteng, prajurit, pertempuran. Permainan itu, imbuh Charles bukan permainan bagi para ahli, melainkan pertempuran sesungguhnya di atas papan.

Membutuhkan sedikitnya 15 menit bagi Charles untuk memaparkan dan ia memotivasi siswa tentang permainan yang ia yakini dapat mengubah hidup, menyalurkan agresi ke bentuk kompetisi sehat, meningkatkan prestasi akademik dan bahkan menambah rasa percaya diri. Itulah kisah yang dilansir oleh Healthy Parenting
Berdasarkan pengalamanya, banyak anak yang dilatihnya sering berasal dari keluarga berantakan, atau sekolah dengan aturan keras, dan permainan sering kali mengenalkan aturan dan nilai-nilai yang semakin gagal diterapkan masyarakat.

Bagi anak dengan gangguan perkembangan mental, catur sering kali membuktikan adanya bakat khusus. Anak dengan autisme misal, sering kali sulit memfokuskan pandangan, dengan catur mereka menjadi lebih terpusat. Sementara, masalah perilaku seperti yang dialami penderita ADHD, Catur terbukti menambah rentang waktu konsentrasi mereka.

"Catur memiliki aturan dan etika yakni menunggu dan mengamati perilaku lawan saat bermain, sebab semua langkah memiliki konsekuensi. Sementara aturan dalam catur adalah hal yang bertolak belakang pada anak-anak yang sulit memperhatikan dan sulit belajar menunggu giliran," papar Charles.

Catur, ujar Charles, mengajari mereka lebih bersabar memperhatikan dan menunggu giliran. Anak-anak dengan gangguan perkembangan pun akan dilataih belajar mengaplikasikan perilaku tadi seumur hidup mereka.

Riset terhadap anak-anak sekolah dasar dan kanak-kanak yang dilakukan oleh Universitas Aberdeen, Inggris menemukan catur dapat meningkatkan kemampuan matematis dan kalkulasi angka, kemampuan memahami komprehensif dan mendorong tingkat motivasi. Charles sendiri meyakini lebih dari itu. "Ini bukan sekedar mengajari catur, ini juga tentang mengajari anak untuk belajar sejarah, matematika, logika. Ini tentang sebuah kisah yang lengkap






Dongkrak Konsentrasi

Berikut contoh kisah seorang anak yang terbantu oleh catur usai mengikuti latihan yang diberikan Charles Wood. Kieran Barras, saat ini berusia 13 tahun. Dulu saat di usia 8-9 tahun, ia berjuang di peringkat bawah di sekolah dasar Southmere ketika Charles memulai klub catur makan siangnya.

Ibu Kieran, Catherine, seorang perawat ruang bersalin berkata, "Kieran sangat berenergi, bahkan ekstrem dari ujung kiri hingga kanan," Catherine bersama suaminya sempat bingung saat Kieran berkata ia baru saja bergabung dengan klub catur. Namun sejak saat itu pula, kedua orang tuanya mengamati dengan bangga saat Kieran berkompetisi dalam sebuah turnamen, dan si bocah juga menunjukkan peningkatan konsentrasi yang secara drastis, prestasi di sekolahnya pun naik tajam.

Kini anaknya yang dulu sulit untuk diam, dapat tahan duduk berjam-jam untuk merencanakan langkah-langkahnya, tutur sang ibu. Kieran tersenyum saat ia menjelaskan mengapa ia mencintai catur. "Permainan itu sangat mengasyikkan dan membuat saya menjadi lebih cerdas. Saya kini di peringkat atas untuk bidang apapun," ungkapnya.

Bagi anak anda yang memiliki cerita mirip Keiran, tak ada salahnya mulai mengenalkan bermain catur. Lagipula olahraga ini murah meriah dan dapat dilakukan di rumah dengan atau tanpa pengawasan orang tua.






Ada banyak alasan yg bisa bikin kita jadi semangat untuk mengenalkan catur pada anak-anak. Catur memiliki banyak manfaat penting untuk diabaikan.

Lebih dari 30 negara telah membuat catur jadi bagian yang diharuskan dalam kurikulum sekolah. Di negara-negara tsb, anak-anak lebih sering memiliki kemampuan kuat untuk mengenali pola. Pemain catur belajar tidak hanya logika dan kesabaran tetapi kreativitas dan pertimbangan. Penelitian telah menunjukkan bahwa nilai tes anak-anak meningkat secara signifikan ketika mereka mengambil kelas catur.

Kita harus menggunakan catur untuk menempa hubungan intelektual dan antarbudaya dengan orang lain dari berbagai latar belakang. Catur telah membuktikan manfaatnya.
Sumber ; http://www.republika.co.id & http://chessbenefits.blogspot.com/

Banyak Yang Tahu Catur, Tapi Tidak Tahu Sejarahnya !!!

 



Catur memang merupakan sebuah permainan yang banyak digemari setiap orang. Permainan yang tidak memandang umur ini ada diseluruh penjuru dunia dan memiliki satu peraturan yang sama. Jadi setiap orang dapat bermain catur dengan siapa saja yang ada di negara lain meski mereka tidak dapat saling berkomunikasi satu sama lain. Jika berbicara tentang permainan strategi ini, tak banyak memang yang mengenal darimana sebenarnya permainan ini berasal dan siapa yang menciptakan atau yang memainkannya untuk pertama kalinya.
Hampir sama seperti sepakbola, catur merupakan sebuah permainan yang sudah lama sekali dimainkan namun untuk mengetahuinya secara tepat datang dari negara mana permainan ini memang agak sulit diputuskan. Hanya sebuah federasi tertentu lah yang bisa mencetuskan sebuah permainan datang dari mana, seperti yang telah diputuskan oleh FIFA kepada sepakbola. Catur juga memiliki sejarah tersendiri sama seperti permainan bola kulit. Dari catur tradisional hingga catur modern, semua permainan kuno telah mengalami revolusinya masing-masing seiring dengan perkembangan jalan.

Menurut beberapa ahli catur, permainan ini pertama kali lahir di Persia. Namun untuk kata catur ini sendiri berasal dari bahasa Sanskrit yang memiliki arti empat divisi tentara. Meski banyak kata lain untuk mengungkapkan permainan tersebut, namun catur merupakan salah satu bahasa yang juga sudah banyak digunakan untuk memberikan istilah pada permainan ini termasuk di negara Indonesia. Permainan catur sendiri mulai berkembang dimulai pada abad ke 4 di India. Tak dapat dipungkiri juga kalau negara-negara lainnya seperti yang ada pada Eropa juga ikut mengembangkan permainan ini, hingga akhirnya permainan ini terbentuk seperti yang ada pada saat sekarang ini.

Berbeda pendapat yang tertulis pada My Undersky, disana dikatakan kalau konon katanya permainan strategi perang ini pertama kali diciptakan oleh orang yang bernama Shi Sho. Dia adalah seorang hakim bangsa Hindi. Dia menciptakan permainan itu karena ada sebuah permintaan dari Raja Balhat. Asal mula Raja Balhat menyuruh Shi Sho menciptakan permainan tersebut dikarenakan pada saat itu Raja Persia sudah menciptakan permainan yg tidak kalah unik, yaitu permainan dadu, beliau menyombongkan diri pada Raja Balhat, sehingga Raja Balhat terisinpirasi untuk menyaingi Raja Persia dengan membuat permainan yang tidak kalah unik, yaitu catur. Tapi karena perkembangan di tiap negara tidak merata, banyak yang menemukan metode-metode permainan yang serupa dengan catur.
Pertama kali, papan catur katanya terbuat dari 100 kotak bahkan lebih. Selain jumlah kotak yang ada papan catur tersebut berlebihan, ternyata dulu masih tidak ada batasan untuk permainan ini. Jadi untuk satu kali bertanding dapat menghabiskan waktu hingga berhari-hari. Perubahan pada catur pun datang pertama kali pada abad ke 12 dimana mulai sudah ada pasukan-pasukan pada permainan seperti Raja, Ratu, Patih, Kuda, Benteng dan Pion. Pada jaman itu, Pion tidak dapat berjalan sama seperti sekarang ini, dimana Pion hanya dapat berjalan satu langkah saja meskipun itu pada langkah pertama.
Perkembangan catur pun terus berjalan hingga abad ke 19. Berbeda dengan yang ada saat ini, catur jaman dahulu dimainkan oleh 4 orang dimana pertandingan 2 lawan 2. Seperti sebuah perang sungguhan, dua orang beradu argumen untuk membuat strategi demi mengalahkan musuhnya. Bisa dibilang suatu perwakilan seorang raja dan penasehatnya. Catur pun terus berevolusi dengan adanya sebuah turnamen untuk permainan ini untuk yang pertama kalinya di London pada tahun 1834. Dari sanalah tercetak seorang pecatur profesional pertama yang bernama Gioacchino Greco. Bukan hanya itu saja yang telah berubah, peraturan baru pun tercipta disana, dimana setiap permainan hanya dibatasi dengan waktu yang tidak begitu lama, yaitu 2 jam saja.

Tak berbeda dengan data yang kami dapatkan dari My Undersky, situs 1 Berita Unik mengatakan kalau papan catur juga berasal dari Raja Hindu, namun tidak disebutkan disana siapa nama dari raja Hindu tersebut. Papan catur terbuat dari kayu eboni dan gading untuk dipersembahkankan kepada kekaisaran persia.Adapun Papan catur yang berwarna hitam putih mengandung bahwa putih menyerang keburukan sedangkan hitam menyerang kebaikan.
Sumber : http://www.indogamers.com


Sabtu, 17 Agustus 2013

World Cup 2013 : Putaran 2.1 dan 2.2



Putaran 2.1 >>

#.
Player
Fed
Rtng
G1
G2
Player
Fed
Rtng
1
Lysyj, Igor
RUS
2648
½-½

Aronian, Levon
ARM
2813
2
Caruana, Fabiano
ITA
2796
1-0

Yu, Yangyi
CHN
2662
3
Kobalia, Mikhail
RUS
2651
½-½

Kramnik, Vladimir
RUS
2784
4
Grischuk, Alexander
RUS
2785
1-0

Swiercz, Dariusz
POL
2654
5
Sasikiran, Krishnan
IND
2660
½-½

Karjakin, Sergey
RUS
2772
6
Nakamura, Hikaru
USA
2772
1-0

Safarli, Eltaj
AZE
2660
7
Filippov, Anton
UZB
2630
½-½

Gelfand, Boris
ISR
2764
8
Kamsky, Gata
USA
2741
1-0

Shimanov, A.
RUS
2655
9
Matlakov, Maxim
RUS
2676
½-½

Mamedyarov, Shak.
AZE
2775
10
Dominguez Perez, L.
CUB
2757
1-0

Onischuk, Alex.
USA
2667
11
Dubov, Daniil
RUS
2624
½-½

Ponomariov, Ruslan
UKR
2756
12
Wang, Hao
CHN
2747
½-½

Dreev, Aleksey
RUS
2668
13
Bologan, Viktor
MDA
2672
½-½

Svidler, Peter
RUS
2746
14
Adams, Michael
ENG
2740
½-½

Kryvoruchko, Yuriy
UKR
2678
15
Granda, Julio
PER
2664
1-0

Leko, Peter
HUN
2744
16
Morozevich, Alex.
RUS
2739
1-0

Leitao, Rafael
BRA
2632
17
Ragger, Markus
AUT
2680
½-½

Vitiugov, Nikita
RUS
2719
18
Giri, Anish
NED
2737
1-0

Li, Chao b
CHN
2693
19
Robson, Ray
USA
2623
0-1

Ivanchuk, Vassily
UKR
2731
20
Radjabov, Teimour
AZE
2733
½-½

Bruzon, Lazaro
CUB
2698
21
Nguyen, Ngoc Truong
VIE
2625
½-½

Andreikin, Dmitry
RUS
2716
22
Korobov, Anton
UKR
2720
1-0

Jobava, Baadur
GEO
2696
23
Ortiz Suarez, Isan
CUB
2609
0-1

Vachier-Lagrave, M
FRA
2719
24
Shirov, Alexei
LAT
2696
½-½

Wei, Yi
CHN
2551
25
Hammer, Jon Ludvig
NOR
2605
½-½

Navara, David
CZE
2715
26
Bacrot, Etienne
FRA
2714
½-½

Moiseenko, Alex.
UKR
2699
27
Adhiban, B.
IND
2567
½-½

Fier, Alexandr
BRA
2595
28
Jakovenko, Dmitry
RUS
2724
½-½

Eljanov, Pavel
UKR
2702
29
Vallejo, Francisco
ESP
2706
½-½

Le, Quang Liem
VIE
2702
30
Areshchenko, Alex.
UKR
2709
½-½

Felgaer, Ruben
ARG
2586
31
Fressinet, Laurent
FRA
2708
½-½

Malakhov, Vladimir
RUS
2707
32
Tomashevsky, E.
RUS
2706
1-0

So, Wesley
PHI
2710
 
www.chessbase.com

World Cup Putaran 2.1, Ketika Wang Hao vs A Dreev saling meng-claim. Tampak pada gambar diatas wasit sedang menjelaskan, banyak pemain top yang belum mengerti FIDE Of law Chess.

 
Putaran 2.2 >>
#
Player
Fed
Rtng
G1
G2
Player
Fed
Rtng
1
Lysyj, Igor
RUS
2648
½-½
½-½
Aronian, Levon
ARM
2813
2
Caruana, Fabiano
ITA
2796
1-0
½-½
Yu, Yangyi
CHN
2662
3
Kobalia, Mikhail
RUS
2651
½-½
½-½
Kramnik, Vladimir
RUS
2784
4
Grischuk, Alexander
RUS
2785
1-0
½-½
Swiercz, Dariusz
POL
2654
5
Sasikiran, Krishnan
IND
2660
½-½
½-½
Karjakin, Sergey
RUS
2772
6
Nakamura, Hikaru
USA
2772
1-0
½-½
Safarli, Eltaj
AZE
2660
7
Filippov, Anton
UZB
2630
½-½
0-1
Gelfand, Boris
ISR
2764
8
Kamsky, Gata
USA
2741
1-0
0-1
Shimanov, A.
RUS
2655
9
Matlakov, Maxim
RUS
2676
½-½
½-½
Mamedyarov, Shak.
AZE
2775
10
Dominguez, Leinier
CUB
2757
1-0
½-½
Onischuk, Alex.
USA
2667
11
Dubov, Daniil
RUS
2624
½-½
½-½
Ponomariov, Ruslan
UKR
2756
12
Wang, Hao
CHN
2747
½-½
½-½
Dreev, Aleksey
RUS
2668
13
Bologan, Viktor
MDA
2672
½-½
½-½
Svidler, Peter
RUS
2746
14
Adams, Michael
ENG
2740
½-½
½-½
Kryvoruchko, Yuriy
UKR
2678
15
Granda, Julio
PER
2664
1-0
½-½
Leko, Peter
HUN
2744
16
Morozevich, Alex.
RUS
2739
1-0
½-½
Leitao, Rafael
BRA
2632
17
Ragger, Markus
AUT
2680
½-½
0-1
Vitiugov, Nikita
RUS
2719
18
Giri, Anish
NED
2737
1-0
1-0
Li, Chao
CHN
2693
19
Robson, Ray
USA
2623
0-1
0-1
Ivanchuk, Vassily
UKR
2731
20
Radjabov, Teimour
AZE
2733
½-½
½-½
Bruzon, Lazaro
CUB
2698
21
Nguyen, Ngoc Truong
VIE
2625
½-½
0-1
Andreikin, Dmitry
RUS
2716
22
Korobov, Anton
UKR
2720
1-0
0-1
Jobava, Baadur
GEO
2696
23
Ortiz Suarez, Isan
CUB
2609
0-1
0-1
Vachier-Lagrave, M
FRA
2719
24
Shirov, Alexei
LAT
2696
½-½
0-1
Wei, Yi
CHN
2551
25
Hammer, Jon Ludvig
NOR
2605
½-½
½-½
Navara, David
CZE
2715
26
Bacrot, Etienne
FRA
2714
½-½
½-½
Moiseenko, Alex.
UKR
2699
27
Adhiban, B.
IND
2567
½-½
1-0
Fier, Alexandr
BRA
2595
28
Jakovenko, Dmitry
RUS
2724
½-½
0-1
Eljanov, Pavel
UKR
2702
29
Vallejo, Francisco
ESP
2706
½-½
½-½
Le, Quang Liem
VIE
2702
30
Areshchenko, Alex.
UKR
2709
½-½
1-0
Felgaer, Ruben
ARG
2586
31
Fressinet, Laurent
FRA
2708
½-½
½-½
Malakhov, Vladimir
RUS
2707
32
Tomashevsky, E.
RUS
2706
1-0
½-½
So, Wesley
PHI
2710


Berikut Hasil Selengkapnya :

 
FIDE Calendar 2016 2016 Coming years: 2017 | 2018 | 2019 | 2020 |
World Events
NamePlaceStartEnd
World Schools Individual Championships 2016
Women's FIDE Grand Prix SeriesTeheran, Iran10-Feb-201624-Feb-2016
IMSA Elite Mind GamesHuai'an, China25-Feb-20163-Mar-2016
Women's World Championship Match 2016Lviv, Ukraine1-Mar-201619-Mar-2016
Candidates TournamentMoscow, Russia10-Mar-201630-Mar-2016
World Amateur Championship 2016Halkidiki, Greece18-Apr-201628-Apr-2016
Women's FIDE Grand Prix SeriesBatumi, Georgia19-Apr-20163-May-2016
FIDE Grand Prix Series
11-May-201625-May-2016
World Team Chess Championship 50+, 65+ 2016Dresden, Germany26-Jun-20164-Jul-2016
Women's FIDE Grand Prix SeriesChengdu, China1-Jul-201615-Jul-2016
FIDE Grand Prix Series
6-Jul-201620-Jul-2016
World Youth U-16 Chess Olympiad 2016Poprad-Tatry, Slovakia21-Jul-201630-Jul-2016
World Junior and Girls U20 Championship 2016Bhuvaneswar, Orissa, India7-Aug-201621-Aug-2016
42nd World Chess Olympiad 2016Baku, Azerbaijan1-Sep-201614-Sep-2016
World Youth U14, U16, U18 Championships 2016Khanty-Mansiysk, Russia20-Sep-20164-Oct-2016
Women's World Championship 2016
11-Oct-201631-Oct-2016
World Cadets U8, U10, U12 Championships 2016Batumi, Georgia18-Oct-201631-Oct-2016
World Championship Match 2016New York, USA11-Nov-201630-Nov-2016
World Senior Championships 2016Marianske Lazne, Czech Republic18-Nov-20161-Dec-2016
Women's World Rapid and Blitz Championships 2016Qatar25-Dec-201631-Dec-2016
World Rapid and Blitz Championships 2016Qatar25-Dec-201631-Dec-2016

European Events
NamePlaceStartEnd
European Senior Team Chess Championship 2016Halkidiki, Greece18-Apr-201628-Apr-2016
European Individual Chess Championship 2016Gjakovo, Kosovo11-May-201624-May-2016
European Individual Women’s Chess Championship 2016Mamaia, Romania26-May-20168-Jun-2016
European Senior Individual Championship 2016Yerevan, Armenia4-Jun-201614-Jun-2016
European Amateur Chess Championship 2016Ruzomberok, Slovakia5-Jun-201612-Jun-2016
European School Chess Championship 2016Kassandra, Greece16-Jun-201626-Jun-2016
European Youth Team Chess Championship 2016Celje, Slovenia9-Jul-201617-Jul-2016
European Universities Games 2016Zagreb, Croatia11-Jul-201615-Jul-2016
European Youth Rapid and Blitz Chess Championships 2016Novi Sad, Serbia19-Jul-201624-Jul-2016
European Youth Chess Championship 2016Prague, Czech Republic17-Aug-201628-Aug-2016
European Chess Club Cup 2016Belgrade, Serbia5-Nov-201613-Nov-2016
European Chess Club Cup for Women 2016Belgrade, Serbia5-Nov-201613-Nov-2016
European Rapid and Blitz Chess Championships 2016Tallinn, Estonia14-Dec-201618-Dec-2016

American Events
NamePlaceStartEnd
American Continental Women's Championship 2016Lima, Peru19-Feb-201628-Feb-2016
Panamerican U20 Chess Championship 2016Colombia19-Jun-201626-Jun-2016
South American Youth Festival 2016Santiago, Chile8-Oct-201614-Oct-2016
Panamerican Schools Chess Championship 2016Cartagena, Colombia20-Nov-201626-Nov-2016
South American Youth Festival 2016Santiago, Chile2-Dec-201610-Dec-2016

Asian Events
NamePlaceStartEnd
Asian Nations Cup (Men and Women) 2016Abu Dhabi, UAE27-Mar-20168-Apr-2016
Asian Youth U8, 10, 12, 14, 16, 18 Championship 2016Ulaanbaatar, Mongolia5-Apr-201615-Apr-2016
Asian Nations Cup Rapid Championship 2016Abu Dhabi, UAE6-Apr-20166-Apr-2016
Asian Nations Cup Blitz Championship 2016Abu Dhabi, UAE7-Apr-20167-Apr-2016
Asian Youth Blitz Championship 2016Ulaanbaatar, Mongolia9-Apr-20169-Apr-2016
Asian Youth Rapid Championship 2016Ulaanbaatar, Mongolia10-Apr-201610-Apr-2016
Asian Juniors and Girls U-20 Championships 2016New Delhi, India2-May-201611-May-2016
Asian Juniors and Girls Rapid Championship 2016New Delhi, India3-May-20163-May-2016
Asian Juniors and Girls Blitz Championship 2016New Delhi, India11-May-201611-May-2016
Asian Individual Championship (Men and Women) 2016Tashkent, Uzbekistan25-May-20165-Jun-2016
Asian Individual Blitz Championship (Men and Women) 2016Tashkent, Uzbekistan4-Jun-20164-Jun-2016
Asian Schools Chess Championships 2016Tehran, Iran9-Jul-201618-Jul-2016
Asian Schools Rapid Championships 2016Tehran, Iran10-Jul-201610-Jul-2016
Asian Schools Blitz Championships 2016Tehran, Iran17-Jul-201617-Jul-2016
Asian Youth U14 Team Championship 2016Jiaxing, China15-Aug-201622-Aug-2016
South Asian Amateur Championship 2016Srinagar, India1-Sep-20166-Sep-2016
Asian Seniors Chess Championship 2016Mandalay, Myanmar26-Oct-20165-Nov-2016
Asian Amateur Chess Championship 2016Kuwait City, Kuwait16-Nov-201625-Nov-2016

African Zonals
NamePlaceStartEnd
African Zonal 4.4Accra, Ghana28-Mar-20166-Apr-2016
African Zonal 4.2Dar-es-Salaam, Tanzania22-Apr-20161-May-2016
African Zonal 4.3Le Morne, Mauritius23-Apr-20162-May-2016
African Zonal 4.1Taroudant, Morocco23-May-201631-May-2016
African Zonal 4.3 Youth Team U16Beira, Mozambique8-Jul-201615-Jul-2016
African Zonal 4.2 Youth Team U16Kigali, Rwanda15-Jul-201622-Jul-2016
African Zonal 4.4 Youth Team U16Ouagadougou, Burkina Faso22-Jul-201631-Jul-2016
African Zonal 4.1 Youth Team U16Nouakchott, Mauritania24-Jul-20162-Aug-2016

African Events
NamePlaceStartEnd
African Individual Chess Championships 2016Kampala, Uganda18-Jun-201629-Jun-2016
African Blitz Chess Championships 2016Kampala, Uganda26-Jun-201626-Jun-2016
African Rapid Chess Championships 2016Kampala, Uganda27-Jun-201627-Jun-2016
African Amateur Individual Championships 2016Lome, Togo4-Aug-201613-Aug-2016
African Youth Championships 2016Port Elizabeth, South Africa21-Aug-201629-Aug-2016
African Clubs Championships 2016Cape Town, South Africa7-Oct-201613-Oct-2016
African Women's Challenge 2016Gaborone, Botswana1-Dec-201611-Dec-2016
African Schools Individual Championships 2016Lusaka, Zambia10-Dec-201618-Dec-2016
African Junior Championships 2016Tunis, Tunisia27-Dec-20166-Jan-2017

Arab Events
NamePlaceStartEnd
8th Arab Women Clubs Championship 2016Kuwait1-Feb-20169-Feb-2016
Arab Individual Chess Championship 2016 Under (8-10-12-14-16-18-20) Girls & OpenTunis26-Mar-20163-Apr-2016
Arab Individual Chess Championship 2016 (Women & Open)Sudan1-Oct-201610-Oct-2016
Arab Individual Blitz Championship 2016 (Women & Open)Sudan4-Oct-20164-Oct-2016
Arab Individual Rapid Championship 2016 (Women & Open)Sudan5-Oct-20166-Oct-2016
Arab Clubs Chess Championship 2016Morocco1-Nov-201610-Nov-2016

Presidential Board / Congress
NamePlaceStartEnd
1st Quarter 2016 Presidential BoardMoscow, Russia27-Mar-201630-Mar-2016
87th FIDE CongressBaku, Azerbaijan4-Sep-201614-Sep-2016

Other Official Events
NamePlaceStartEnd
SportAccord ConventionLausanne, Switzerland17-Apr-201622-Apr-2016
Commonwealth Chess Championship 2016Sri Lanka29-Jul-20166-Aug-2016

Seputar Tentang Catur

The “classical” World Chess Championship matches (1886-2012)

The “classical” World Chess Championship matches (1886-2012)